Palopo, Libasnews.co.id-
Ketua PKK Kota Palopo dr. Hj. Utia Sari Judas. M.Kes bersama Wakil Ketua PKK Palopo Hj. Nurlinda Sabani Menghadiri Gala Dinner dalam rangkaian acara Jambore PKK tingkat provinsi Sulsel.
Kabupaten Luwu mendapat kepercayaan menjadi tuan rumah penyelenggaraan Jambore PKK Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan tahun 2023. Para peserta kegiatan ini adalah utusan kab/kota Se sulsel dengan menyambut tamu (peserta) Pemerintah Kabupaten Luwu menggelar Gala dinner di Wisata Kuliner Kamanre, Kamis Malam 31 Agustus 2023.
Kehadiran peserta Jambore disambut langsung oleh Bupati Luwu Dr. Drs. H. Basmin Mattayang, M.Pd bersama Ketua TP PKK Kabupaten Luwu Dr. Hj. Hayarna Basmin Mattayang, SH., M.Si dan unsur Forkopimda Kabupaten Luwu serta dihadiri peserta Se sulsel.
Bupati Luwu Dr. Drs. H. Basmin Mattayang, M.Pd pada kesempatan itu menyampaikan bahwa kegiatan Jambore PKK se sulsel ini akan dibuka langsung oleh Gubernur Sulsel di kabupaten Luwu.
Dirinya merasa bahagia dan bangga menyambut para peserta Jambore se sulsel dari seluruh kab/kota mendapat kepercayaan sebagai tuan rumah dan semoga kita bisa bertahan sampai dengan penutupan malam minggu. Dan akan ada artis ibukota yang akan menghibur para peserta. (Arni/Kominfo)