ART MEDIA DISKOMINFO 2024 (1)

Pasca Pileg 2024, ini perolehan suara P-Golkar Dapil 1 DPD Morut

golkar-bendera

Gbr ilustrasi logo bendera Partai Golkar 

Morut, Sulteng – Libasnews.co.id – Berdasarkan hasil Perhitungan sementara perolehan calon anggota legislatif (Caleg) Daerah Pemilihan (Dapil) 1, Kabupaten Morowali Utara (Morut), Sulawesi Tengah (Sulteng), Partai Golongan Karya (P-Golkar) memperoleh sebanyak 2.849.

Dapil 1 meliputi 3 Kecamatan, yakni Kecamatan Petasia, Kecamatan Petasia Timur, dan Kecamatan Petasia Barat.

Dalam Perhitungan Perolehan suara sementara, Ketua DPD P-Golkar, Warda Dg Mamala, berhasil mendapatkan 1.361, disusul Fanny Mistika Tampake dengan Perolehan Suara sebanyak 799 suara.

Sementara 8 Caleg Golkar pada Dapil 1, masing masing; Yaristan Palesa 331suara, Muhamad Tutu 116 suara, Ismail 56 suara, Darmawati Abdul Hafid Tarere 32 suara, Toufan R. Tengkow 28 suara, Yasin Machmud 8 suara, Eu K Lenta 7 suara, dan Waris Kandori 5 suara.

Sedangkan 115 Perolehan suara lainnya adalah suara murni Partai yang dipilih oleh pemegang hak wajib pilih.

Berdasarkan perhitungan hasil sementara untuk internal Partai Golkar pada zona Dapil 1, Warda Dg Mamala berhasil mengungguli 10 Caleg lainnya.

ARTIKEL TERKAIT
Visi - Misi RSUD Sawerigading Palopo