ART MEDIA DISKOMINFO 2024 (1)

Pengerjaan Jembatan darurat Lamoluo dinilai lamban, ini penjelasan Humas PT Limutu Sejahtera 

Gbr Humas PT Limutu Sejahtera (Fatur Rahman), (Poto Ist. )

Konkep, sultra – Libasnews.co.id – Proyek pembangunan Jembatan darurat penghubung antara Langgara dan Kecamatan Wawonii Selatan, Konawe Kepulauan (Konkep), Sulawesi Tenggara (Sultra) dihentikan.

Menurut keterangan Humas PT Limutu Sejahtera, Fatur Rahman, bahwa penghentian pengerjaan atas Jembatan itu hanya sifatnya sementara saja.

“Jembatan darurat langsung dikerjakan setelah air surut dari banjir bandang, Namun ketika sudah mulai dikerjakan alat berat mengalami kerusakan saringan filter, dengan demikian harus dipesan di Kendari, karena Konkep masi dalam keterbatasan penyediaan alat,” katanya.

Lanjut Fatur menerangkan, bahwa pihaknya masi melihat kondisi alat, apabila masi belum bisa, maka alternatifnya harus memakai alat berat yang ada di Konkep, Namun Kembali lagi bahwa alat berat di Konkep masi dalam keterbatasan.

“Selain kendala rusaknya alat berat excavator, keadaan alam lainya seperti hujan yang terus menerus Terjadi di Konawe Kepulauan Membuat kami kesulitan dalam beraktifitas,” jelas Fatur. 

Terkait kondisi tersebut, pihak manajemen perusahaan hingga saat ini terus berupaya menyelesaikan Jembatan darurat tersebut.

“Kita akan berupaya menyelesaikan jembatan darurat itu dalam waktu satu atau Dua hari kedepan,” fungkasnya.

Sementara hingga berita ini ditayangkan, kondisi akses jalan darurat tersebut hanya bisa dilintasi kendaraan roda dua. (****)

ARTIKEL TERKAIT
Visi - Misi RSUD Sawerigading Palopo